Warga Boloji Ngada Mulai Nikmati Air Bersih, Bantuan Pengusaha Pariwisata

- Jurnalis

Jumat, 13 September 2024 - 20:43 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Warga Boloji Ngada Mulai Nikmati Air Bersih, Bantuan Pengusaha Pariwisata

Warga Boloji Ngada Mulai Nikmati Air Bersih, Bantuan Pengusaha Pariwisata

BAJAWA, FLORESPOS.net-Warga Boloji, Desa Wawowae, Kecamatan Bajawa, Kabupaten Ngada, Nusa Tenggara Timur (NTT), mulai menikmati air bersih dari sumur bor bantuan pengusaha sektor pariwisata, Bony Resa.

Sumur yang mulai pemboran pada Jumat (23/8/2024) akhirnya diresmikan oleh Bupati Ngada Andreas Paru pada Kamis (12/9/2024).

Pengusaha pariwisata di Labuan Bajo dan Bali, Bony Resa mengatakan Wawowae dalam bahasa Bajawa berarti di atas air. Namun masyarakat yang berada di wilayah Wawowae justru tidak memperoleh air.

Hal itu mendorongnya berjuang hadirkan air di wilayah Wawowae melalui pemboran sumur tersebut.

“Ini saya lakukan sebagai wujud tanggung jawab saya sebagai anak rantau juga anak petani yang peduli kampung halaman,” ungkap Bony Resa.

Bony Resa mengatakan, di kampung halamannya itu sudah ada tiga lokasi pemboran sumur yang telah menghasilkan air bersih bagi masyarakat. Masing-masing, Kampung Bomadha di Desa Wawowae, Beiposo, Desa Beiwali dan Boloji, Desa Wawowae.

Baca Juga :  Kunjungi Kampung Tajo, Kristo Mbora Terbuka Sebutkan Biaya Reses Perdana

Kata Bony Resa, walaupun pemboran di lahan miliknya yang dibeli dari tokoh masyarakat setempat namun dia menyerahkan sepenuhnya pemanfaatan air tersebut untuk masyarakat.

“Di hadapan Pak Bupati, saya nyatakan hari ini digunakan untuk masyarakat yang juga adalah keluarga saya. Silakan diatur baik untuk kepentingan masyarakat,” katanya.

Bupati Ngada Andreas Paru mengatakan selama ini masyarakat setempat mengalami kesulitan dan kini sudah menikamati air bersih atas bantuan anak tanah, Bony Resa. Ia memberikan apresiasi yang tinggi bagi sosok Bony Resa.

Bupati Andreas Paru pada kesempatan itu juga mengatakan, ketika air telah ada, maka pemerintah dalam hal ini Dinas Pekerjaan Umum untuk memikirkan pekerjaan lanjutan seperti memasang jaringan ke rumah penduduk dan bak penampung.

Baca Juga :  Mengenang Karya Kemanusiaan Suster Virgula, Yayasan Santo Damian Gelar Pameran dan Pentas Seni

Ketua DPRD Kabupaten Ngada Romilus Juji pada kesempatan itu mengatakan lembaga memberikan penghargaan yang tinggi kepada Bony Resa yang peduli terhadap kebutuhan masyarakat dan membantu pemerintah daerah.

Johanes Suka, tokoh masyarakat setempat yang menjual tanahnya untuk pembangunan sumur bor tersebut mengatakan tanah tersebut diserahkan kepada Bony Resa melalui proses jual beli. Dirinya sebagai pemilik tanah tidak pernah membayangkan bahwa dari tanah yang awalnya merupakan miliknya ternyata memiliki sumber air.

“Semoga ketika airnya diperoleh lewat pemboran dapat juga melayani anak-anak di SDK Wolowio,”harapnya.

Kegiatan peresmian dihadiri pula Direktur Perumda Ngada Yosep Sua, Anggota DPRD Ngada Antonius No, Kepala Desa Wawowae Leonardus Seso, sejumlah tokoh masyarakat dari kelompok Laskar BR dan undangan lainnya. *

Penulis : Wim de Rozari

Editor : Wentho Eliando

Berita Terkait

Tingkatkan Harga Jual, Sikka Akan Lakukan Hilirisasi Produk
Bus Antar Kabupaten dan Angdes Bebas Masuk Kota Larantuka, Kadishub Flotim: Harus Berhenti di Terminal
Pemda Flotim Kembali Tetapkan Status Tanggap Darurat Bencana Erupsi Lewotobi, Camat dan Kades KRB Lakukan Pemantauan
Serahkan KIP Kuliah Aspirasi kepada 34 Mahasiswa di Ende, AHP: Harus Selesai Tepat Waktu
Menteri Keuangan Menjamin Anggaran Beasiswa KIP Kuliah Tak Dipangkas
Sri Mulyani Pastikan Belanja Pegawai dan Bansos Tak Kena Efisiensi
Dugaan Pelecehan di RSUD Ende Naik Tahap Penyidikan, PH Apresiasi Kerja Penyidik
Romo Laurens Teon Ubah Lahan Bebatuan Jadi Pusat Pengembangan Hortikultura
Berita ini 508 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 14 Februari 2025 - 22:05 WITA

Tingkatkan Harga Jual, Sikka Akan Lakukan Hilirisasi Produk

Jumat, 14 Februari 2025 - 21:09 WITA

Bus Antar Kabupaten dan Angdes Bebas Masuk Kota Larantuka, Kadishub Flotim: Harus Berhenti di Terminal

Jumat, 14 Februari 2025 - 18:49 WITA

Pemda Flotim Kembali Tetapkan Status Tanggap Darurat Bencana Erupsi Lewotobi, Camat dan Kades KRB Lakukan Pemantauan

Jumat, 14 Februari 2025 - 14:41 WITA

Serahkan KIP Kuliah Aspirasi kepada 34 Mahasiswa di Ende, AHP: Harus Selesai Tepat Waktu

Jumat, 14 Februari 2025 - 13:49 WITA

Menteri Keuangan Menjamin Anggaran Beasiswa KIP Kuliah Tak Dipangkas

Berita Terbaru

Wakil Bupati Terpilih Kabupaten Sikka Simon Subandi Supriadi (kiri) bersama Ketua DPRD Sikka Stefanus Sumandi. (FOTO: EBED DE ROSARY).

Nusa Bunga

Tingkatkan Harga Jual, Sikka Akan Lakukan Hilirisasi Produk

Jumat, 14 Feb 2025 - 22:05 WITA