Gelar Operasi Mantap Praja Turangga 2024, Ini Harapan Kapolres Ngada

- Jurnalis

Senin, 26 Agustus 2024 - 19:36 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Penyematan pita tanda operasi kepada perwakilan anggota TNI, Polri, Perhubungan dan Satpol PP.

Penyematan pita tanda operasi kepada perwakilan anggota TNI, Polri, Perhubungan dan Satpol PP.

BAJAWA, FLORESPOS.net-Dalam rangka pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada ) serentak 2024 Polres Ngada menggelar Operasi Mantap Praja Turangga 2024.

Apel pembukaan operasi berlangsung di lapangan Kartini Bajawa dipimpin Kapolres Ngada, AKBP  Fajar Widyadharma Lukman S, S.I.K.,Senin (26/8/2024).

Kapolres Fajar Widyadharma mengatakan, Operasi ini mengedepankan pendekatan preemtif dan preventif guna deteksi/intelijen dan penegakan hukum sehingga tercipta situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah Hukum Polres Ngada.

Operasi Mantap Praja Turangga 2024 berlangsung selama 121 hari melibatkan 6.014 personel Polda NTT dan Polres Ngada. Ada pula 486 personl Brimob Polda NTT serta 28.876 personel Linmas pengaman 9.714 TPS yang tersebar di 21 kabupaten dan 1 kota di Provinsi NTT.

Apel ditandai dengan penyematan pita tanda operasi kepada perwakilan anggota TNI, Polri, Perhubungan dan Satpol PP.

Baca Juga :  Polres Ngada Peringati Hari Juang Polri

Ia menyebutkan, apel gelar pasukan untuk mengecek kesiapan personel dan kelengkapan sarana prasarana Polri beserta unsur terkait sebelum diterjunkan ke lapangan.

Diharapkan semua perencanaan yang sudah disiapkan berjalan optimal guna mensukseskan pengamanan Pilkada serentak tahun 2024 di wilayah Kabupaten Ngada.

Pilkada serentak 2024 merupakan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Walikota dan Wakil Walikota serta Bupati dan Wakil Bupati yang dilaksanakan secara demokratis berdasarkan asas langsung, umum, bebas, rahasia, jujur dan adil.

“Pilkada adalah sarana demokratis untuk menyampaikan aspirasi rakyat guna membentuk sistem negara yang legitimate dan berkedaulatan rakyat,” ujar Kapolres Ngada.

Polri berkewajiban mengawal, menjaga dan mengamankan penyelenggaraan Pilkada 2024 melalui manajemen keamanan yang terpadu dan komprehensif dan memperkokoh kerjasama dengan KPU dan Bawaslu, TNI dan masyarakat serta mitra keamanan lainnya.

Baca Juga :  12 Tim Voly Akan Berlaga di Suzuki Cup 1, Total Hadiah Puluhan Juta

Apel Gelar Pasukan Operasi Mantap Praja Turangga 2024 berakhir pukul 09.30 Wita dan dilanjutkan Dengan kegiatan Gladi Simulasi Sistem Pengamanan Kota (Sispamkota).

Hadir dalam kegiatan itu, Kapolres Ngada, Dandim 1625 Ngada Letkol Czi Deni Wahyu Setiyawan, S.H., Bupati Ngada Andreas Paru, S.H., M.H., Karutan Kelas IIB Bajawa Prianggoro Agung Wibowo, Ketua PA Bajawa Ridwan, S.H.I., Ketua KPUD Ngada Stefania Octaviana Meo dan Anggota KPU Kabupaten Ngada, Ketua Bawaslu Ngada Antonius Ndiwal, Bupati Ngada Andreas Paru, Dandim Ngada dan Para Forkopimda Kabupaten Ngada. *

Penulis : Wim de Rozari

Editor : Anton Harus

Berita Terkait

FOTO BERITA: Telan Anggaran Miliaran Rupiah, Bangunan di Kawasan Terminal Weri-Larantuka Dibiarkan Terlantar
Satu Rumah Warga di Manggarai Timur di Lahap Si Jago Merah
Manggarai Barat Layak Miliki Hotel Sendiri, Punya Tanah Dan Perusahan Daerah
Mendesak, Perumda Bidadari Manggarai Barat Dievaluasi
Mendes Yandri Susanto Dorong Desa Jadi Penyuplai Bahan Baku Program MBG
Pemasaran Menjadi Faktor Kunci Mendorong Kinerja Sektor Pariwisata
RSUD Bajawa Ditunjuk untuk Pemeriksaan Kesehatan Lulusan ASN
Uskup Budi Kleden: Reba Adalah Nilai yang Perlu Diteruskan
Berita ini 63 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 17 Januari 2025 - 16:00 WITA

FOTO BERITA: Telan Anggaran Miliaran Rupiah, Bangunan di Kawasan Terminal Weri-Larantuka Dibiarkan Terlantar

Jumat, 17 Januari 2025 - 12:00 WITA

Satu Rumah Warga di Manggarai Timur di Lahap Si Jago Merah

Jumat, 17 Januari 2025 - 10:13 WITA

Manggarai Barat Layak Miliki Hotel Sendiri, Punya Tanah Dan Perusahan Daerah

Kamis, 16 Januari 2025 - 19:29 WITA

Mendes Yandri Susanto Dorong Desa Jadi Penyuplai Bahan Baku Program MBG

Kamis, 16 Januari 2025 - 15:37 WITA

Pemasaran Menjadi Faktor Kunci Mendorong Kinerja Sektor Pariwisata

Berita Terbaru

Inosensius Enryco Mokos, M. I. Kom

Opini

Memutus Rantai TPPO NTT (Sebuah Ajakan Transformatif)

Sabtu, 18 Jan 2025 - 09:37 WITA

Inosensius Enryco Mokos

Opini

Makan Bergizi Gratis, Menu Sehat untuk Generasi Emas

Jumat, 17 Jan 2025 - 14:53 WITA

Nusa Bunga

Satu Rumah Warga di Manggarai Timur di Lahap Si Jago Merah

Jumat, 17 Jan 2025 - 12:00 WITA