RUTENG, FLORESPOS.net – Logistik Pemilu 2024 yang mulai tiba di Ruteng, kemarin, tidak luput dari pengawasan Bawaslu Manggarai, NTT.
Logistik pertama yang tiba Ruteng, Selasa (14/11/2023) berupa kotak suara Pemilu.
Dihubungi wartawan, Rabu (15/11/2023), anggota Bawaslu Manggarai, John Manase mengatakan, sesuai dengan tupoksi yang diberikan undang-undang, pihaknya harus mengawasi seluruh proses ke-Pemilu-an.
“Termasuk logistik yang dimanfaatkan untuk Pemilu di Manggarai. Kemarin kita mulai awasi logistik yang tiba di Ruteng,” katanya.
Sesuai dengan dokumen yang ada, logistik yang tiba KPU Manggarai itu berupa kotak suara Pemilu.
Kotak suara itu dibawa menggunakan truk kontainer dari Jawa. Kotak-kotak suara diangkut menggunakan tiga kontainer.
Begitu tiba, semua dokumen diperiksa dahulu sebelum dibongkar dan diturunkan di gudang KPU Manggarai. Isi tiga kontainer diturunkan dari pagi hingga sore kemarin.
Dikatakan, dalam container pertama dan kedua, masing-masing berisi 320 pak kotak suara. Setiap pak berisi 5 kotak suara.
Menurutnya, dari pengawasan fisik yang dilakukan, untuk sementara dalam keadaan aman. Logistik yang tiba sesuai dengan dokumen yang ada.
Sebelumnya, Ketua Bawaslu Manggarai, Alfan Manah mengatakan, Bawaslu juga adalah penyelenggara Pemilu dengan tugasnya mengawasi seluruh proses mulai dari persiapan, tahapan, dan pelaksanaan Pemilu nantinya.
“Kita awasi betul sesuai dengan kewenangannya yang ada. Pengawasan penting agar Pemilu jalan dalam koridor ketentuan aturan yang berlaku,” katanya. *
Penulis: Christo Lawudin/Editor: Anton Harus