LABUAN BAJO, FLORESPOS.net-Suasana pemungutan suara pada gawe Pilkada serentak 2024 di TPS I Batu Cermin Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat (Mabar) Nusa Tenggara Timur (NTT), Rabu (27/11/2024) pagi sekitar jam 8.40 Wita, sementara terpantau aman.
Pada jam-jam itu, wajib pilih yang datang belum banyak. Kursi-kursi yang disediakan penyelenggara banyak yang kosong, belum terisi penuh. Namun tak sedikit pemilih mondar mandir di luar kemah tempat pemungutan suara atau TPS.
Para pemilih terlihat bersenda gurau, bercengkrama satu sama lain, baik di dalam maupun di luar TPS. Mereka saling sapa, ada pula yang bercerita sambil sesekali melepas canda tawa entah apa yang cerita dan tertawai. Juga tak sedikit yang konsen ber-HP.
Di antara para wajib pilih itu juga tampak ada yang saling berbisik. Juga ada yang bicara pelan-pelan, suara kecil. Di antara suasa riang gembira tersebut juga terdengar letupan nada-nada kabar bahwa mereka hanya pilih calon menang.
Akan tetapi tak disebutkan paket calon yang menang itu siapa. Apa dialamatkan untuk calon Bupati/calon Wakil Bupati Mabar atau ditujukan untuk calon Gubernur/calon Wakil Gubernur NTT.
“Mantap itu e,” komentar seorang lelaki paruh baya yang diketahui disapa Newa, seorang wajib pilih yang berdiri paling belakang TPS tersebut.
Sementara seorang anggota Perlindungan Masyarakat (Linmas) atau Hansip yang diketahui bernama Goris, saat itu terlihat cuma senyam senyum.
Seorang anggota KPPS yang sedang sibuk melayani wajib pilih, juga tampak senyum-senyum tatkala mendengar letupan suara ” kami hanya pilih calon menang”.
Hingga berita ini ditulis pukul 9.00 Wita, wajib pilih di TPS 01 Batu Cermin yang sudah “menyetorkan” suara banyak yang meninggalkan TPS. Tetapi pemilih lain belum coblos terus berdatangan, susana lokasi juga kian ramai.
Cuaca setempat tampak panas, menyengat terpanggang sang mentari.
Belum diketahui siapa calon yang menang di TPS satu itu, baik Pilbup (pemilhan Bupati) Mabar maupun Pilgub (pemilihan Gubernur) NTT, karena jadwal perhitungan suara baru akan dilangsungkan beberapa jam lagi, usai jadwal jam coblos. *
Penulis : Andre Durung
Editor : Anton Harus