Pengajian Al-Hikmah Larantuka Gelar Khitanan Massal, Diikuti 70 Anak

- Jurnalis

Selasa, 25 Juni 2024 - 14:11 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Suasana pengajian pada kegiatan Khitanan Massal Majelis Pengajian Al-Hikmah Perumahan Batu Ata Larantuka, Selasa (25/6/2024). Foto: Wentho Eliando

Suasana pengajian pada kegiatan Khitanan Massal Majelis Pengajian Al-Hikmah Perumahan Batu Ata Larantuka, Selasa (25/6/2024). Foto: Wentho Eliando

LARANTUKA, FLORESPOS.net-Sebanyak 70 anak menjalani Khitana (Sunat) Massal di Kompleks Perumahan Batu Ata, Kecamatan Larantuka, Kabupaten Flores Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT), Selasa (25/6/2024).

Khitanan Massal mengusung tema “Khitanan Sebagai Wahana Memupuk Ukhuwah Islamiah” tersebut diselenggarakan oleh Majelis Pengajian Al-Hikmah Perumahan Batu Ata Larantuka, Kabupaten Flores Timur.

Pantauan Florespos.net, Selasa (25/6/2024), peserta di antar dan didampingi oleh orang tua masing-masing. Sebelum dan berlangsung Khitanan Massal, dilantunkan doa-doa dan siraman rohani dibawakan oleh Ustad Syafe’i.

Ustad Syafe’i dalam siraman rohani singkatnya menggaribawahi bahwa khitan merupakan salah satu suna yang wajib dijalankan oleh semua umat Islam.

Baca Juga :  Indonesia Kembali Serukan Penghentian Kekerasan di Myanmar
Suasana kegiatan Khitanan Massal Majelis Pengajian Al-Hikmah Perumahan Batu Ata Larantuka, Selasa (25/6/2024). Foto: Wentho Eliando

Ustad Syafe’i juga menekankan, khitan tidak hanya sekadar memotong, tetapi dimaknai mendekatkan diri anak-anak dengan Allah. Khitan memberi makna anak dapat menjalankan hidup sesuai ajaran dan perintah Allah.

Ketua Panitia Khitanan Massal Majelis Pengajian Al-Hikmah Perumahan Batu Ata Larantuka pada kesempatan itu menyampaikan terima kasih atas dukungan dan kerjasama semua pihak sehingga kegiatan Khitanan Masal tersebut dapat berlangsung dengan baik dan lancar.

Sebelumnya, Siben Ali Ateng menjelaskan, kegiatan Khitanan Masal tersebut bertujuan untuk membantu orang tua/wali melaksanakan kewajiban mengkhitankan putranya.

Baca Juga :  Kampanye Sertifikasi Halal Sasaran Desa Wisata Masuk Manggarai
Suasana pengajian pada kegiatan Khitanan Massal Majelis Pengajian Al-Hikmah Perumahan Batu Ata Larantuka, Selasa (25/6/2024). Foto: Wentho Eliando

Selain itu, kata Siben Ali untuk mengajak masyarakat meningkatkan kepedulian terhadap anak yatim-piatu dan anak kurang mampu usia sekolah. Agar orang tua/wali tidak perlu memikirkan biaya Khitan.

Khitan bersama juga, kata Siben Alin bertujuan untuk lebih memberi spirit kepada anak-anak mengurangi rasa khawatir yang berlebihan–anak lebih berani dan anak jadi senang karena banyak teman-teman.

Selain itu juga, kata Siben Ali, kebersihan dan kesehatan organ reproduksi anak lebih terjaga dan memupuk rasa silaturahmi umat dan mempererat persaudaraan di antara sesama dan memberi siraman rohani agar memiliki semangat untuk selalu beribadah kepada Allah SWT. *

Penulis: Wentho Eliando I Editor: Anton Harus

Berita Terkait

Seribu Lebih Siswa di Ende Utara Mulai Terima Program MBG, Albinus: Sangat Membantu
Semana Santa Tahun 2025 Usai, Ribuan Peziarah Tinggalkan Kota Larantuka
Tinggi, Minat Wisatawan Kunjungi Destinasi Wisata di Reok
Paus Fransiskus Meninggal Dunia
Pemkab Manggarai Timur Diminta Perbaiki Ruas Jalan Menuju RS Pratama Watu Nggong dan Pongpoe-Waekara
Baptis 3 orang di Malam Paskah, Jumlah Pengikut Kristus Paroki Onekore Terus Bertambah
Pater Thias Ajak Umat Onekore Refleksikan Perannya dalam Penyaliban Yesus
Oktavianus Tiza, Wasit Futsal NTT yang Dipanggil PSSI Persiapan Pro Futsal League 2025
Berita ini 81 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 22 April 2025 - 15:30 WITA

Seribu Lebih Siswa di Ende Utara Mulai Terima Program MBG, Albinus: Sangat Membantu

Selasa, 22 April 2025 - 14:50 WITA

Semana Santa Tahun 2025 Usai, Ribuan Peziarah Tinggalkan Kota Larantuka

Selasa, 22 April 2025 - 14:24 WITA

Tinggi, Minat Wisatawan Kunjungi Destinasi Wisata di Reok

Senin, 21 April 2025 - 19:25 WITA

Paus Fransiskus Meninggal Dunia

Senin, 21 April 2025 - 12:48 WITA

Pemkab Manggarai Timur Diminta Perbaiki Ruas Jalan Menuju RS Pratama Watu Nggong dan Pongpoe-Waekara

Berita Terbaru

Minat Wisatawan Kunjungi Destinasi Wisata di Reok

Nusa Bunga

Tinggi, Minat Wisatawan Kunjungi Destinasi Wisata di Reok

Selasa, 22 Apr 2025 - 14:24 WITA

Paus Fransiskus

Nusa Bunga

Paus Fransiskus Meninggal Dunia

Senin, 21 Apr 2025 - 19:25 WITA