Setelah Deklarasi Jaket Bung Karno, Ende Perkuat Identitas Kota Rahim Pancasila

- Jurnalis

Rabu, 5 Juli 2023 - 14:36 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ENDE, FLORESPOS.net-Kabupaten Ende, Provinsi NTT masuk dalam Jaringan Kabupaten Kota Tapak Sejarah (Jaket) Bung Karno yang telah dideklarasikan di Blitar, Jawa Timur, 20 Juni 2023 lalu.

Pada deklarasi itu, Kota Ende telah ditetapkan sebagai Kota Rahim Pancasila dan tidak diperdebatkan lagi. Setelah mendapatkan pengakuan itu, Pemkab Ende terus memperkuat identitas sebagai rahim Pancasila.

Bupati Ende, Djafar Achmad kepada Florespos.net, Senin (3/7/2023), menegaskan pada deklarasi itu, Kota Ende sebagai rahim Pancasila tidak diperdebatkan lagi. Kabupaten dan kota yang masuk dalam Jaket Bung Karno mengakui itu.

Kedepannya, kata Bupati Djafar, dirinya ingin menjadikan Ende sebagai pusat Sejarah Bung Karno di Kawasan Timur Indonesia.

Untuk mewujudkan mimpi itu, Pemkab Ende akan terus memperkuat hubungan dengan Bengkulu, Blitar dan Bandung sebagai Kota Bung Karno pernah diasingkan.

Baca Juga :  KPU Ngada Melantik 60 PPK, Ini Pesan Stefania Meo

“Kita perkuat hubungan antara 4 kota ini agar apa yang ada di Ende bisa juga berada di Bengkulu, Blitar dan Bandung serta sebaliknya,” katanya.

Kegiatan seperti Parade Kebangsaan dan upacara apel Hari Lahir Pancasila di Kota Ende akan terus dipertahankan untuk menegaskan Ende adalah bagian penting dalam sejarah bangsa Indonesia.

Pemkab Ende juga akan memasang ornamen terkait Pancasila dan Bung Karno di pintu masuk daerah ini serta fasilitas umum. Ornamen-ornamen ini akan menegaskan kepada publik bahwa Ende sebagai kota rahim dan ikon Pancasila.

Bupati Djafar juga mengajak seluruh komponen masyarakat di daerah ini agar memperkuat identitas Ende sebagai Kota Rahim Pancasila dengan cara masing-masing.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Ende, Mensi Tiwe yang ikut pada deklarasi tersebut mengatakan, salah satu kegiatan yang mempertegas Ende Rahim Pancasila adalah Parade Seribu Garuda jelang hari lahir Pancasila.

Baca Juga :  Kapolda NTT Imbau Pelajar Hati-hati Gunakan HP, Bisa Jadi Pelaku Kejahatan dan Korban

“Salah satu bukti nyata yang dibuat oleh Pemkab Ende saat ini adalah seribu garuda. Kedepannya, Kota Ende ini harus kita penuhi dan warnai dengan ikon Ende Rahim Pancasila,” katanya.

Sebagai Kepala Dinas PK Ende, Mensi Tiwe akan mendorong sekolah-sekolah untuk memperkuat identitas tersebut melalui jalur pendidikan.

Kurikulum Merdeka Belajar yang golnya adalah Profil Pelajar Pancasila, kata Mensi Tiwe, sangat relevan dengan Kota Ende sebagai Rahim Pancasila.

Festival dan iven-iven yang berkaitan dengan Pancasila dan Bung Karno sangat penting dan mesti terus digalahkan di tingkat Kabupaten Ende untuk menunjukan identitas daerah ini. *

Penulis: Willy Aran / Editor: Wentho Eliando

Berita Terkait

Puncak Pesta Intan, SDK Larantuka IV St. Cornelius Tandai dengan Tanam Pohon Cinta
Relawan Emas Dukung Paket JASA, Arkadius Bilang Ingin Djafar Tuntaskan Program
Menjamah yang Terluka
Menyedihkan! Usia Tiga Mobil Masih Seumur Jagung, Flores Timur Beli Mobil Baru Lagi untuk Pimpinan DPRD
Optimis PAD KP2 Manggarai Barat 2024 Capai Target, Siap “Berjibaku” dengan Nelayan
Anggota DPRD Ende Dorong Ada Langkah Hukum Setelah Pemasangan Plang di Alfamart Mahoni
Ansy Lema Jelaskan Alasan Memilih Jane Natalia, Perempuan untuk Masa Depan NTT
Misa Akbar Paus Fransiskus di GBK, Doa Umat Didaraskan Dalam Bahasa Manggarai
Berita ini 7 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 7 September 2024 - 19:29 WITA

Puncak Pesta Intan, SDK Larantuka IV St. Cornelius Tandai dengan Tanam Pohon Cinta

Sabtu, 7 September 2024 - 16:57 WITA

Relawan Emas Dukung Paket JASA, Arkadius Bilang Ingin Djafar Tuntaskan Program

Sabtu, 7 September 2024 - 08:38 WITA

Menjamah yang Terluka

Jumat, 6 September 2024 - 20:57 WITA

Menyedihkan! Usia Tiga Mobil Masih Seumur Jagung, Flores Timur Beli Mobil Baru Lagi untuk Pimpinan DPRD

Jumat, 6 September 2024 - 18:30 WITA

Optimis PAD KP2 Manggarai Barat 2024 Capai Target, Siap “Berjibaku” dengan Nelayan

Berita Terbaru

Anselmus DW Atasoge

Nusa Bunga

Menjamah yang Terluka

Sabtu, 7 Sep 2024 - 08:38 WITA