Serahkan SK 174 PPPK Paruh Waktu, Bupati Nagekeo Ajak ASN Berintegritas dan Profesional

- Jurnalis

Jumat, 30 Januari 2026 - 19:56 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MBAY, FLORESPOS.net-Bupati Nagekeo, Simplisius Donatus menyerahkan Surat Keputusan (SK) bagi 174 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Paruh Waktu Formasi Tahun Anggaran 2024 di Aula Setda, Jumat (30/1/2026).

Acara diawali Pembacaan Perjanjian Kerja dilanjutkan Penandatangan Perjanjian Kerja (PK) dan diakhiri penyerahan SK secara simbolis kepada 6 orang perwakilan dari 174 orang PPPK Paruh Waktu yang terdiri dari 113 Tenaga Guru dan 61 Tenaga Teknis.

Dalam sambutannya, Bupati Simplisius Donatus menegaskan kehadiran PPPK Paruh Waktu bukan sekadar formalitas administratif. Melainkan wujud nyata komitmen pemerintah dalam meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia Aparatur.

Baca Juga :  Bocah Dua Tahun di NTT Ditemukan Meninggal di Saluran Irigasi Mbay I

Bupati Simplisius berharap, kehadiran para Pegawai PPPK Paruh Waktu dapat membantu menjalankan tugas pemerintahan, terutama di bidang-bidang yang membutuhkan keahlian khusus.

“Penandatanganan kontrak kerja ini adalah simbol komitmen saudara-saudari dengan pemerintah, untuk kerja dengan penuh rasa tanggung jawab.”

“Sedangkan SK PPPK adalah pengakuan resmi bahwa saudara-saudari telah menjadi bagian dari ASN Kabupaten Nagekeo,” kata Bupati Simplisius.

Bupati Simplisius juga menekankan tiga point. Pertama, pentingnya integritas dan profesionalitas dengan menunjukkan kinerja kerja yang berkualitas dan bermartabat.

Baca Juga :  Kapolres Manggarai Timur Imbau Ciptakan Situasi Kamtibmas yang Kondusif Jelang Pencoblosan Pemilu

Kedua, Pegawai PPPK Paruh Waktu juga diharapkan mampu menciptakan suasana kerja yang produktif dan harmonis. Ketiga berorientasi pada pelayanan publik dan meningkatkan kompetensi.

Bupati Simplisius menaruh harapan agar sebagai ASN, PPPK Paruh Waktu dapat melayani masyarakat dengan sepenuh hati, terus belajar dan berinovasi demi kemajuan daerah Kabupaten Nagekeo.

“Saya ucapkan selamat kepada seluruh PPPK Paruh Waktu yang hari ini resmi bergabung menjadi keluarga besar Pemda Nagekeo selamat mengemban amanah dan berkarya,” pungkasnya. *

Penulis : Arkadius Togo

Editor : Wall Abulat

Berita Terkait

Dorong Investor Investasi di Sektor Primer Manggarai Barat
Tokoh Agama di Ende Serukan Dukungan Polri Dibawah Komando Presiden
Bupati Ende Buka Stadion Marilonga Jadi Ruang Bermain Anak dan Interaksi Keluarga
SMAN1 Waigete Gratiskan Pendidikan Bagi 51 Anak Yatim Piatu dan Anak Terlantar
BRI Peduli Salurkan Bantuan CSR ke Warga dan Berbagai Lembaga Melalui BRI Maumere
Kualitas Kredit Jadi Penentu Masa Depan, CU Sinar Saron Perkokoh Militansi di RAT XX
RAT XX CU Sinar Saron TB 2025: Memperkokoh Kualitas Kredit dan Militansi Anggota
Melchias Markus Mekeng Gandeng BRI Bangun Dua Unit MCK di SMAN1 Waigete
Berita ini 101 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 31 Januari 2026 - 12:18 WITA

Dorong Investor Investasi di Sektor Primer Manggarai Barat

Sabtu, 31 Januari 2026 - 09:45 WITA

Tokoh Agama di Ende Serukan Dukungan Polri Dibawah Komando Presiden

Jumat, 30 Januari 2026 - 21:58 WITA

Bupati Ende Buka Stadion Marilonga Jadi Ruang Bermain Anak dan Interaksi Keluarga

Jumat, 30 Januari 2026 - 20:48 WITA

SMAN1 Waigete Gratiskan Pendidikan Bagi 51 Anak Yatim Piatu dan Anak Terlantar

Jumat, 30 Januari 2026 - 16:42 WITA

BRI Peduli Salurkan Bantuan CSR ke Warga dan Berbagai Lembaga Melalui BRI Maumere

Berita Terbaru

Nusa Bunga

Dorong Investor Investasi di Sektor Primer Manggarai Barat

Sabtu, 31 Jan 2026 - 12:18 WITA

Bentara Net

BENTARA NET: Jejak Kreativitas dan Urgensi Pengarsipan Karya

Sabtu, 31 Jan 2026 - 08:35 WITA