ENDE, FLORESPOS.net-Uskup Keuskupan Agug Ende, Mgr. Paulus Budi Kleden, SVD pada perayaan Paskah tahun 2025 akan marathon merayakan paskah bersama umat di 3 Kevikepan di wilayah Keuskupan Agung Ende (KAE), Kevikepan Ende, Kevikepan Bajawa dan Kevikepan Mbay.
Uskup Paul Budi Kleden memulai rangkaian kerja pelayanan pekan suci bersama umat di Kevikepan Bajawa, tepatnya di Gereja Paroki Santo Fransiskus Asisi dan Santa Clara, Aimere. Uskup Paul Budi Kleden mengawali pelayana pekan suci dalam perayaan Minggu Palma, Minggu (13/4/2025).
Sesuai jadwal yang diterima Florespos.net dari Komsos Paroki Santo Yosef Onekore yang bersumber dari Sekretariat Keuskupan Agung Ende melalui Whatsapp, Mgr. Paul Budi Kleden selanjutnya pada tanggal 17 April 2025 akan memimpin Ekaristi Kudus Kamis Putih di Gereja Santo Eduardus Nangapanda.
Sementara pada perayaan Jumat Agung, Jumat 18 April 2025, Uskup Budi akan merayakan Ekaristi Kudus bersama Umat di Gereja Santo Karolus Orakeri masih di Paroki Nangapanda.
Perjalanan Pekan Suci Uskup Paulus Budi Kleden akan berlanjut ke Gereja Santo Vinsensius A. Paulo Paroki Ratesuba untuk merayakan Ekaristi Sabtu Suci bersama umat Paroki Ratesuba, Sabtu (19/4/2025).
Usai perayaan Sabtu Suci di Ratesuba, Uskup Paul Budi Kleden akan melanjutkan pelayanan Pekan Suci di Paroki Malaikat Agung Gabriel Kanaan Kamubheka untuk merayakan paskah bersama umat pada hari Minggu 20 April 2025.
Perjalanan rohani pelayanan Pekan Suci Paskah 2025, Uskup Agung Keuskupan Agung Ende, Mgr.Paul Budi Kleden, SVD akan berakhir di Kevikepan Mbay-Nagekeo pada perayaan Ekaristi Kudus Paskah II di Paroki Santo Hubertus Wekaseko.
Fokus Wilayah Utara
Pastor Paroki Onekore, Pater Krispinianus Lado, SVD kepada Florespos.net mengatakan, Uskup Agung Ende kini memfokuskan pelayanan ke wilayah utara. Hal ini penting agar seluruh proses pembanguna rohani dan fisik bisa menyentuh seluruh umat di wilayah KAE.
Lebih lanjut Pater Pian Lado mengatakan, untuk perayaan pekan suci di Paroki Santo Yosef Onekore semuanya sama seperti yang telah dijalankan selama ini. Kata Pater Pian, perayaan pekan suci diawali dengan Miggu Palma yang dirayakan, Minggu (13/4/2025).
Paroki bersama DPP telah menyiapkan seluruh proses pekan suci dengan baik. Untuk kenyamanan umat selama mengikuti perayaan misa pekan suci, paroki telah menyiapkan fasilitas yang memadai, baik di dalam gedung gereja maupun tenda-tena di luar gereja.
“Kita telah menyiapkan bangku-bangku atau tepat duduk yang nyaman di dalam gereja. Untuk di luar gereja akan dibangun cukup banyak tenda, baik di sisi kiri, sisi kanan maupun di halaman depan sisi timur gereja. Kursi-kursi juga akan disiapkan sesuai dengan kebutuhan umat,” kata Pater Pian Lado.
Jadwal Pekan Suci Paoki Onekore
Pekan Suci di paroki Santo Yosef Onekore diawali dengan Minggu Palma pada Minggu (13/4/2025).
Pada Misa Sabtu (12/4/2025) Ekaristi dipimpin Pater Thias Banusu, SVD. Misa Minggu (13/4/2025) Misa dipimpin Pater Stef Aran, SVD, di dampingi Pater Stevan, SVD. Pada minggu Palma, pemberkatan daun palma dilakukan di halaman Biara Santa Ursula sebelum perarakan menuju Gereja Santo Yosef Onekore.
Selanjutnya Misa Kamis Putih, Kamis 17 April 2025 akan dimulai pada Pukul 18.30 Wita. Misa akan dipimpin Pastor Paroki Santo Yosef Onekore, Pater Pian Lado, SVD.
Pada hari Jumat Agung akan ada Tablo Jalan Palib pada Pukul 8.00 Wita. Selanjutnya pada pukul 15.00 Wita akan diadakan Ibadat Agung yang dipimpin Pater Thias Banusu, SVD.
Pada malam Paskah, Sabtu (19/4/2025) Ekaristi Kudus akan dipimpin Pastor Paroki Onekore, Pater Pian Lado, SVD. Perayaan Ekaristi Kudus Sabtu Suci akan dimulai pada pukul 18.30 Wita.
Perayaan Ekaristi Kudus pada Minggu Paskah, Minggu (20/4/2025) akan terjadi 2 kali misa.Misa pertama akan berlangsung pada pukul 7.00 Wita dan dipimpin Pater Thias Banusu, SVD. Sementara misa kedua pada pukul 9.00 Wita akan dipimpin Pater Stef Sabon Aran, SVD.
Khidmat
Perayaan Minggu Palma di Gereja Santo Yosef Onekore berlangsung khidmat dan khusuk. Ribuan umat mengikuti seluruh rangkaian perayaan minggu palma sejak pemberkatan daun palma di halaman Biara Santa Ursula, perarakan menuju gerja Onekore dan Ekaristi Kudus yang dipimpin Pater Stef Aran dan didampingi Pater Stevan berlangsung dalam suasana khusuk.
Ketua DPP Paroki Onekore, Primus Bhato mengatakan, kursi tambahan di halaman gereja sebanyak 3 ribuan kursi.
“Khusus untuk minggu palma, kita siapkan kursi di luar gedung gereja sebanyak 3 ribuan. Sementara untuk perayaan mulai dengan Kamis Putih hingga Minggu Paskah tenda dan kursi akan ditambah.
Jumlahnya diperkirakan bisa mencapai 4 ribuan kursi. Semua kita sudah siapkan. Pokoknya semua umat mesti mengikuti seluruh perayaan Ekaristi Kudus dengan rasa aman dan nyaman,”kata Primus Bhato.*
Penulis : Anton Harus
Editor : Wentho Eliando