Semarak Idul Fitri di Kota Ende, Karang Taruna Perumnas Pasang Lampu Hias dan Pojok Ucapan

- Jurnalis

Minggu, 30 Maret 2025 - 23:41 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ENDE, FLORESPOS.net-Hari raya Idul Fitri 1446 H di Kota Ende, Kabupaten Ende, Nusa Tenggara Timur (NTT), terlibat indah dan menyejukkan.

Di sepanjang jalan terutama di kompleks Perumnas, Kelurahan Mautapaga. Orang muda lintas agama tergabung dalam Karang Taruna Pemuda Perumnas menghiasi jalan yang jaraknya kurang lebih 800 meter dengan lampu hias dan membuat pojok ucapan.

Ucapan  yang terpasang di pojok jalan dekat Puskesmas Kota  bertuliskan “Kelurga Besar Karang Taruna Pemuda Perumnas mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H/2025 M, Minal aidin wal Faidzin”.

Di sepanjang jalan kompleks itu  terpasang lampu hias yang sudah terlihat sejak awal bulan puasa. Lampu hias dan desain ucapan tersebut terpasang atas inisiatif dari pemuda dan didukung oleh warga Perumnas Ende.

Baca Juga :  Satpol PP Ende dan Kantor Bea Cukai Akan Tertibkan Peredaran Rokok Ilegal di Ende 

Ketua Karang Taruna Pemuda Perumnas Ende, Sandy Kristian mengatakan menghiasi jalan dengan lampu seperti ini adalah kegiatan rutin Karang Taruna Perumnas pada Hari Raya Natal dan Idul Fitri.

“Ini rutin kami lakukan menyambut Idul Fitri dan Natal. Kami berencana buat yang sama sambut HUT Kemerdekaan,” katanya kepada Florespos.net, usai pawai takbiran, Minggu (30/3/3025) malam.

Menurutnya, kegiatan itu melibatkan para pemuda di kompleks Perumnas Ende baik yang beragama Islam dan Katolik.

Katanya, kegiatan seperti ini adalah bagian dari wujud toleransi nyata dalam bingkai kebersamaan. Karang Taruna Pemuda Perumnas juga sering melakukan aksi sosial lainnya dengan tujuan untuk memperkuat persaudaraan dalam kehidupan beragama dan bermasyarakat.

Baca Juga :  Perse Ende Pastikan Ikut Soeratin Cup di Kupang

Sandi mengatakan lampu hias dan pojok ucapan menyambut Idul Fitri di kompleks Perumnas Ende bisa terpasang karena semangat kebersamaan dari para pemuda didukung oleh warga.

Karang Taruna Pemuda Perumnas mengharapkan kedepannya pemerintah bisa mengadakan lomba menghiasi kompleks sambut hari besar keagamaan seperti Natal dan Idul Fitri serta HUT Kemerdekaan agar Kota Ende terlihat indah.

“Kita harapkan ada lomba agar semua kompleks di Kota Ende terlihat indah saat sambut hari raya,” katanya.

Pantauan Florespos.net, Minggu (30/3/2025) malam saat pawai takbiran terlihat puluhan kendaraan roda empat didandani aksesoris bernuansa Idul Fitri. Pawai melewati beberapa jalan protokol di Kota Ende dan berlangsung aman.*

Penulis : Willy Aran

Editor : Wentho Eliando

Berita Terkait

Oktavianus Tiza, Wasit Futsal NTT yang Dipanggil PSSI Persiapan Pro Futsal League 2025
Lima Ribuan Umat Paroki Onekore Hadiri Misa Kamis Putih
Perkokoh Toleransi di Mimbar Pengimbasan Metode GASING SMPN Reok Raya
Penjualan Tiket Angkutan Lebaran di Pelni Kacab Ende 3 Ribu Lebih, Masih Banyak yang Beli di Loket
Dorong Pemkab Manggarai Barat Tindak Tegas Investor Yang Langgar Aturan Investasi
Mebeler SMPN 3 Satap Tonggurambang Dipasang Kembali Setelah Tunggakan Lunas
700 Dosen CPNS Mengundurkan Diri, Ada Apa?
Polres Nagekeo Gelar Apel Pasukan Operasi Semana Santa Turangga 2025
Berita ini 137 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 17:21 WITA

Oktavianus Tiza, Wasit Futsal NTT yang Dipanggil PSSI Persiapan Pro Futsal League 2025

Jumat, 18 April 2025 - 10:03 WITA

Lima Ribuan Umat Paroki Onekore Hadiri Misa Kamis Putih

Kamis, 17 April 2025 - 19:56 WITA

Perkokoh Toleransi di Mimbar Pengimbasan Metode GASING SMPN Reok Raya

Rabu, 16 April 2025 - 18:17 WITA

Penjualan Tiket Angkutan Lebaran di Pelni Kacab Ende 3 Ribu Lebih, Masih Banyak yang Beli di Loket

Rabu, 16 April 2025 - 14:00 WITA

Dorong Pemkab Manggarai Barat Tindak Tegas Investor Yang Langgar Aturan Investasi

Berita Terbaru

Upacara pembasuhan kaki pada Misa Kamis Putih di Gereja Santo Yosef Onekore, Kamis (17/4/2025).

Nusa Bunga

Lima Ribuan Umat Paroki Onekore Hadiri Misa Kamis Putih

Jumat, 18 Apr 2025 - 10:03 WITA