BAJAWA, FLORESPOS.net– Politeknik Kesehatan (Poltekes) Kupang Kelas jauh Bajawa melantik Ners dan wisuda Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL) kepada sejumlah mahasiswa keperawatan kelas jauh Ngada.
Pelantikan dimaksud berlangsung pada Sidang Senat Terbuka yang dipimpin Direktur Politeknik Kesehatan (Poltekes) Kupang, Irfan SKM ,M.Kes .
Wisuda dan pelantikan berlangsung di Aula MBC Bajawa, Kamis ( 19/9/2024).
Sidang Terbuka Senat Poltekes Kupang pada Wisuda, Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Lulusan Program Studi Pendidikan Profesi Ners Kelas RPL Diploma IV Keperawatan dan Profesi Ners Keperawatan Kabupaten Ngada Tahun Akademik 2023/2024 Periode II 2024 di Kabupaten Ngada.
Jumlah mahasiswa yang dilantik dan diwisuda sebanyak 66 orang terdiri dari 12 orang pelantikan profesi Ners dan 54 orang di wisuda RPL.
Wisuda dimaksud dihadiri Wakil Bupati Ngada, Raymundus Bena dan sejumlah pejabat di Kabupaten Ngada serta Direktur Jenderal Nakes pada Kementerian Kesehatan Republik Indonesia melalui zoom.
Direktur Poltekes Kupang, Irfan mengatakan penyelenggaraan wisuda, pelantikan dan pengambilan sumpah adalah hasil kerja sama Pemerintah
Kabupaten Ngada dan Poltekkes Kemenkes Kupang tentang Penyelenggaraan Pendidikan Profesi Ners tahun 2023/2028.
Tujuan dari kerja sama ini untuk penyelenggaraan Program Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL) Sarjana Terapan Keperawatan dan Profesi Ners dalam rangka meningkatkan pengetahuan, ketrampilan dan kemampuan perawat
dalam bidang pelayanan Profesi Keperawatan di lingkungan pemerintah daerah Kabupaten Ngada.
Politeknik Kesehatan Kemenkes Kupang merupakan unit pelaksana teknis Kementerian Kesehatan, yang berada di bawah Direktorat Jenderal Tenaga Kesehatan Kementerian Kesehatan RI, berdiri sejak tahun 2001 yang merupakan gabungan dari berbagai perguruan tinggi kesehatan milik Kementerian Kesehatan
Saat ini Kemenkes-Poltekkes Kupang memiliki 7 Jurusan dan 13 program studi, termasuk Program Kelas Internasional Profesi Ners dan telah menerima mahasiswa baru sejak tahun akademik 2023/2024.
Direktorat Jenderal Tenaga Kesehatan (Dirjen Nakes) drg. Arianti Anaya, MKM dalam sambutannya yang dilakukan melalui zoom mengatakan, 66 wisudawan, baik yang dari jenjang profesi maupun diploma IV Keperawatan yang dilantik dan di wisuda setelah ini dituntut untuk segera mengabdi kepada bangsa.
Pada kesempatan tersebut dibacakan lulusan terbaik program profesi ners dan sarjana terapan kelas RPL Kabupaten Ngada.
Program Studi Pendidikan Profesi Ners lulusan terbaik masing-masing, Maria Dwidalidis Sutriani dengan IPK 3,89, Stefanus Pati IPK 3,88 dan Anastasia Nenu dengan IPK 3,85.
Program Studi Sarjana Terapan Keperawatan Program RPL juara pertama diberikan kepada, Maria Elisabeth Siu dengan IPK 3.82 diikuti, Herlina Fatmawati Kue dengan IPK 3.79 serta peringkat 3 Wilhelmina Bazur yang memperoleh IPK 3.77. *
Penulis : Wim de Rozari
Editor : Anton Harus