Pemda Ngada Komit Kolaborasi dengan Umat Dibawah Gembala Baru KAE

- Jurnalis

Sabtu, 24 Agustus 2024 - 13:42 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Ngada Andreas Paru dan Ibu

Bupati Ngada Andreas Paru dan Ibu

BAJAWA, FLORESPOS.net-Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Ngada, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), berkomitmen untuk terus memperkuat kolaborasi dengan umat dan gereja dibawah kepemimpinan gembala baru Keuskupan Agung Ende (KAE), Mgr Paulus Budi Kleden.

“Komitmen ini dalam upaya bersama menuntaskan kemiskinan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, baik rohani maupun jasmani di Kevikepan Bajawa wilayah Kabupaten Ngada yang merupakan bagian dari Keuskupan Agung Ende,” kata Bupati Ngada Andreas Paru usai mengikuti Misa Pentabhisan Uskup Agung Ende Mgr Paulus Budi Kleden, Kamis (22/8/2024).

Bupati Andreas mengatakan seluruh umat KAE dan Pemda Kabupaten Ngada sungguh bergembira dan merasakan kebagiaan dengan ditahbiskan gembala baru.

Baca Juga :  Ini Daftar Tim yang Lolos Babak 8 Besar Askab Ende Cup U23

Atas nama masyarakat, Bupati Andreas menyatakan komitmen Pemda untuk selalu bersama-sama dengan semua umat Kevikepan Bajawa untuk membangun Kabupaten Ngada baik rohani maupun jasmani.

“Dua kekuatan Gereja dan Pemerintah harus bersatu untuk kemuliaan Allah dan kesejahteraan masyarakat yang juga adalah umat. Saya selalu katakan dalam kegiatan Gereja bahwa pemerintah dan Gereja tidak bisa berjalan sendiri-sendiri,” katanya.

Bupati Andreas juga berterima kasih kepada umat Katolik Kabupaten Ngada yang bersatu padu mensukseskan acara Tabhisan termasuk persiapan-persiapan membantu Panitia sehingga semuanya dapat berjalan dengan baik.

Baca Juga :  Kongregasi Santa Anna Luzern Hadir di Ngada, Bupati Andreas Paru: Patut Disyukuri

“Masyarakat Kabupaten Ngada bersama Pemerintah dalam beberapa hari memang berada di Ende, Kabupaten Ende mulai dari penjemputan tamu undangan hingga mengambil bagian dalam perayaan ekaristi Tabhisan,” katanya.

Kata Bupati Andreas, “Motto Tahbisan Mgr. Paulus Budi Kleden yang berbunyi ‘Peliharalah Kasih Persaudaraan’ menjadi spirit yang mendorong dan menaungi pemerintah dan gereja dalam dalam kerja-kerja kolaboratif juga adanya kerjasama yang baik untuk masyarakat dan umat itu sendiri.” *

Penulis : Wim de Rozari

Editor : Wentho Eliando

Berita Terkait

Dukung Ketahanan Pangan, Bripka I Gusti Epri Dwi Arsika Dorong Warga Budidaya Ikan Nila
Tiba di Huntara, Penyintas Erupsi Lewotobi Merasa Bahagia dan Lega
200 Kepala Keluarga Penyintas Lewotobi Mulai Masuk Hunian Sementara
Besok Batas Akhir Pendaftaran Seleksi PPPK Tahap II, Ini Imbauan Menpan Rini
Kemenpan Imbau Instansi Pemerintah Segera Sampaikan Laporan Kinerja 2024
Nasabah PNM Mekaar Mengajar dan Berkarya, Mewujudkan Impian di Bantar Gebang
Inkubasi Bisnis, NGO Bakal Bikin Pelatihan UMKM Di Labuan Bajo
PAD Flores Timur Ngos-ngosan Parkir Dua Digit
Berita ini 73 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 20 Januari 2025 - 19:27 WITA

Dukung Ketahanan Pangan, Bripka I Gusti Epri Dwi Arsika Dorong Warga Budidaya Ikan Nila

Senin, 20 Januari 2025 - 16:27 WITA

Tiba di Huntara, Penyintas Erupsi Lewotobi Merasa Bahagia dan Lega

Senin, 20 Januari 2025 - 12:42 WITA

200 Kepala Keluarga Penyintas Lewotobi Mulai Masuk Hunian Sementara

Minggu, 19 Januari 2025 - 21:21 WITA

Besok Batas Akhir Pendaftaran Seleksi PPPK Tahap II, Ini Imbauan Menpan Rini

Minggu, 19 Januari 2025 - 20:21 WITA

Kemenpan Imbau Instansi Pemerintah Segera Sampaikan Laporan Kinerja 2024

Berita Terbaru

Penyintas Eupsi Lewotbi Laki-laki di Kabupaten Flores Timur Saat Tiba di Huntara, Senin (20/1/2025) sore. (FOTO: WENTHO ELIANDO)

Nusa Bunga

Tiba di Huntara, Penyintas Erupsi Lewotobi Merasa Bahagia dan Lega

Senin, 20 Jan 2025 - 16:27 WITA