Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Nagekeo, Gelar Bimtek Aplikasi Srikandi

- Jurnalis

Rabu, 15 Maret 2023 - 12:07 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Situasi kegiatan Bimtek Srikandi di aula Setda Nagekeo.

Situasi kegiatan Bimtek Srikandi di aula Setda Nagekeo.

MBAY, FLORESPOS.net-Dalam rangka mendukung pengelolaan arsip yang efektif dan efisien serta percepatan implementasi sistem informasi kearsipan dinamis terintegrasi (Srikandi) di Pemerintah Daerah Kabupaten Nagekeo, sebagaimana diamanatkan Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi nomor 679 tahun 2020 tentang Aplikasi Umum Bidang Kearsipan Dinamis, Lembaga Kearsipan Daerah Kabupaten Nagekeo menyelenggarakan kegiatan Bimbingan Teknis Aplikasi Srikandi.

Kegiatan ini berlangsung di aula Setda Nagekeo, Rabu (15/3/2023).

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Nagekeo, Renata Fernandez dalam laporan mengatakan kegiatan bimbingan teknis (Bimtek) aplikasi srikandi adalah terlaksananya implementasi aplikasi Srikandi dalam pengelolaan arsip secara baik, diantaranya memudahkan komunikasi dan koordinasi antar instansi dilingkup Pemerintah Daerah Kabupaten Nagekeo maupun dengan pihak luar, serta memudahkan akses informasi kearsipan yang diperlukan oleh publik.

Baca Juga :  Manggarai Ditetapkan Jadi Penerima Bantuan Peningkatan Layanan Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial

Selain itu di harapkan kinerja aparatur meningkat dan lebih optimal dalam mencapai target organisasi serta mendukung upaya penghematan belanja dan jasa.

Lanjutnya, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Nagekeo mempunyai tugas melaksanakan pembinaan serta penyelamatan dan pelestarian dokumen arsip daerah sesuai dengan kaidah  kaidah kearsipan dan peraturan perundang  undangan yang berlaku.

Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Nagekeo berkewajiban memelihara dokumen arsip Pemerintah Kabupaten Nagekeo sebagai bentuk akuntabilitas terhadap pemerintah dan publik.

Menurutnya tujuan kegiatan ini adalah untuk meningkatnya ketersediaan Sumber Daya Manusia kerasipan yang terlatih dalam penerapan Aplikasi Srikandi sangat penting dalam rangka implementasi ini.

Meningkatkan kesadaran semua pencipta arsip di lingkugan Pemerintah Daerah Kabupaten Nagekeo dengan bertransformasi dari arsip konvensional mengelola arsip menjadi elektronik.

Baca Juga :  Berni Dhey Daftar Bakal Calon Bupati Ngada di PDIP

Dan meningkatkan mutu penyelenggaraan kearsipan di lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Nagekeo agar dalam mewujudkan program reformasi birokrasi.

Untuk diketahui peserta yang mengikuti kegiatan bimbingan teknis Aplikasi Sistem Informasi Kearsipan Dinamis Terintegrasi (Bimtek Srikandi) bagi perangkat daerah Kabupaten Nagekeo tahun 2023, berjumlah 300 orang yang terdiri dari 68 Perangkat Daerah, 97 Desa di 7 kecamatan, 30 Perwakilan dari sekolah- sekolah yakni SD, SLTP, SLTA, dan 65 Sekolah yang ada di radius kota serta 15 BUMN.

Narasumber untuk kegiatan Bimtek Srikandi berasal dari Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI) Rudi Anton S.H.,M.H  Selaku Direktur Kearsipan Daerah I Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI) dan Moh.Sholeh, S.AP, M.AP Arsiparis Muda Direktorat Kearsipan Daerah I Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI). *

Penulis: Arkadius Togo/Editor: Anton Harus

Berita Terkait

Lima Upaya Mengatur Pertumbuhan Penduduk di Manggarai Barat
BPBD Sikka Distribusi Air Bersih Bagi Ibu Hamil dan Warga Terdampak
Hari Kedua di Ende, BPOLBF Audiens dengan Dinas Pariwisata dan Pelaku Ekraf
Ada Kasus Gigitan HPR, Stok VAR di Dinkes Ende Kosong
Pilkada Mangarai Timur, KPU Akan Gelar Dua Kali Debat Paslon
Senator AWK Fasilitasi Buka Stand Penjualan Produk UMKM NTT di Loby DPD RI
BPOLBF Audiensi dengan Pastor di Ende untuk Program Pengembangan Pariwisata Religi
Uskup Agung Ende Sambut Baik Program Pengembangan Pariwisata Religi di Flores
Berita ini 28 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 10 Oktober 2024 - 21:10 WITA

Lima Upaya Mengatur Pertumbuhan Penduduk di Manggarai Barat

Kamis, 10 Oktober 2024 - 21:08 WITA

BPBD Sikka Distribusi Air Bersih Bagi Ibu Hamil dan Warga Terdampak

Kamis, 10 Oktober 2024 - 18:00 WITA

Hari Kedua di Ende, BPOLBF Audiens dengan Dinas Pariwisata dan Pelaku Ekraf

Kamis, 10 Oktober 2024 - 13:43 WITA

Ada Kasus Gigitan HPR, Stok VAR di Dinkes Ende Kosong

Rabu, 9 Oktober 2024 - 18:36 WITA

Senator AWK Fasilitasi Buka Stand Penjualan Produk UMKM NTT di Loby DPD RI

Berita Terbaru

Kepala Dinas Pengendalian Penduduk  dan Keluarga Berencana Mabar NTT, Rafael Guntur.

Nusa Bunga

Lima Upaya Mengatur Pertumbuhan Penduduk di Manggarai Barat

Kamis, 10 Okt 2024 - 21:10 WITA

Nusa Bunga

Ada Kasus Gigitan HPR, Stok VAR di Dinkes Ende Kosong

Kamis, 10 Okt 2024 - 13:43 WITA

Marianus Jefrino

Opini

Kebebasan Berekspresi di Ujung Tanduk

Rabu, 9 Okt 2024 - 21:12 WITA