MBAY, FLORESPOS.net-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Nagekeo, NTT, terus menyiapkan kunjungan kerja (Kunker) Presiden RI Joko Widodo.
Salah satunya, persiapan lapangan untuk pendaratan helikopter yang memuat Presiden RI Joko Widodo.
Lokasi pendaratan helikopter di Bandara Surabaya II di Desa Tongggurambang Kecamatan Aesesa. Pemkab Nagekeo ngebut bangun 4 tempat pendaratan helikopter atau helipad tersebut.
Pantauan Florespos.net, Senin (4/12/2023) sore, proses pengerjaan helipad di Bandara surabaya II di Desa Tonggurambang untuk mendarat helikopter milik Presiden RI tersebut telah rampung.
“Terkait pengerjaan helipad untuk mendarat helikopter bapak Presiden RI kita sudah siapkan. Tinggal mendarat,” ujar Plt Kadis PUPR Nagekeo Ansel Mere, di temui Florespos.net di sela-sela pengerjaan helipad di Bandara Surabaya II, Senin (4/12/2023) sore.
Ansel Mere menjelaskan, helipad ini tepat berada di bekas Bandara Surabaya II. Bandara tersebut dibangun saat penjajahan Jepang di Desa Tonggurambang, Kecamatan Aesesa.
Persiapan ini dilakukan demi menyambut kedatangan Presiden Jokowi, yang sudah lama dirindukan masyarakat Kabupaten Nagekeo. Bahkan untuk merapikan lokasi Helipad, ratusan warga juga dilibatkan.
“Kami siapkan yang terbaik untuk Presiden. Dari empat helipad yang kami siapkan masing-masing ukurannya 24 meter x 35 meter. Jadi, bagus buat pendaratan helikopter Presiden,” kata Ansel Mere.
Selain helipad, kata Ansel Mere, Pemkab Nagekeo juga merapikan jalan masuk menuju bandara kurang lebih 1,5 kilometer yang bisa dilewati mobil presiden.
Anselmus berharap, kedatangan Presiden Jokowi dapat membawa efek positif bagi pembangunan di Kabupaten Nagekeo yang masih jauh dari sentuhan pembangunan.
Untuk diketahui, Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana Jokowi akan berkunjung ke Kabupaten Nagekeo, Selasa (5/12/2023).
Presiden Jokowi akan meninjau Bendungan Lambo, mengunjungi Pasar Danga, meninjau stok ketersediaan beras di Bulog Nagekeo, dan mengunjungi SMK Negeri 1 Aesesa di Desa Aeramo. *
Penulis: Arkadius Togo I Editor: Wentho Eliando