Reuni Akbar, Ini Komitmen IAS Untuk Almamater SMAK Syuradikara

- Jurnalis

Sabtu, 30 September 2023 - 07:12 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Alumnus Syuradikara membuka selubung rapat Akbar IAS.

Alumnus Syuradikara membuka selubung rapat Akbar IAS.

ENDE, FLORESPOS.net – Lembaga pendidikan SMAK Syuradikara dan SMKK Syuradikara merayakan ulang tahun yang ke-70 dan ulang tahun ke -10. Momen perayaan ulang tahun dikemas dengan pesta family yang dihadiri oleh alumni dari setiap angkatan.

Pada momen puncak acara yang diawali dengan perayaan ekaristi di Naungan Hijau Syuradikara, Jumat (29/9/2023) pagi hingga sore hari dan dilanjutkan dengan temu alumni atau reuni akbar Ikatan Alumni Syuradikara (IAS) Nusantara dan dunia.

IAS Nusantara dan dunia menyatakan komitmen dan rencananya untuk memberikan kontribusi kepada almaternya.

Ikatan Alumni Syuradikara (IAS) Nusantara dan Dunia menyiapkan empat program untuk pengembangan almamater mereka SMAK Syuradikara.

Mewakili IAS Nusantara, Bernadus Yohannes Raldy Doi mengatakan, program yang akan dikerjakan oleh IAS adalah transformasi pendidikan dan proses belajar, spiritualitas,  teknologi dan  infrastruktur.

Baca Juga :  Tiba di Ende, Dr. Gusti Langsung Tunjuk Plh. Sekda 

Raldy mengatakan, IAS akan melibatkan Serikat Sabda Allah dalam hal ini Provinsi SVD Ende sebagai struktur paling atas, menyusul Yayasan Persekolahan Santo Paulus, kedua lembaga SMA dan SMK, dan terakhir para alumni.

Kata Raldy, IAS akan melibatkan semua  angkatan terdahulu hingga angkatan yang paling mudah dalam semangat besar sebagai Adikara yang tangguh.

Ia meminta, dalam waktu dekat akan dilakukan pembentukan tim tersebut sebagai aplikasi menjalankan program IAS untuk mendukung Syuradikara yang lebih kreatif, inovatif, dan transformatif.

Sementara  ketua IAS Nusantara dan Dunia, Yosep Bai, menyampaikan bahwa IAS Nusantara akan mewujudkan mimpi lembaga Syuradikara dan merealisasikan  mimpi Serikat Sabda Allah atau SVD.

Baca Juga :  Executive Produser Perkenalkan Pemeran Film Aku Rindu, Ada Kapolres Ende

“Kami IAS Nusantara akan mendorong dan menyukseskan 150 tahun SVD berkarya di Indonesia. Mari kita wujudkan itu,” katanya.

Sebagai anggota IAS Nusantara, lanjut Yosep, penting sekali bagi semua anggota membuang egoisme dan mendahulukan kepentingan untuk melaksanakan program demi Syuradikara yang lebih baik ke depan.

Pater Provinsial SVD Ende, Eman Embu, SVD, mengajak supaya semua warga Syuradikara menyatukan komitmen yang sama sambil berkaca dari sejarah.

“Mari kita lihat lebih jauh ke belakang tentang sejarah panjang pendirian sekolah-sekolah misi,” kata dia.

Menurut Pater Eman, masa awal adalah masa tersulit tetapi para misionaris berani mendirikan sekolah-sekolah atau lembaga pendidikan yang sangat memerdekakan.*

Penulis: Willy Aran/Editor: Anton Harus

Berita Terkait

Sri Mulyani Pastikan Belanja Pegawai dan Bansos Tak Kena Efisiensi
Dugaan Pelecehan di RSUD Ende Naik Tahap Penyidikan, PH Apresiasi Kerja Penyidik
Romo Laurens Teon Ubah Lahan Bebatuan Jadi Pusat Pengembangan Hortikultura
Ada Puskesmas di Ende Tak Punya Dokter, Dewan Minta Pemimpin Baru Benahi Manajemen
Masyarakat Diimbau Tidak Beraktivitas dalam Radius Bahaya, Gunung Lewotobi Laki-laki Naik Level Awas
Badan Pengurus Akuatik Ende Komitmen Lahirkan Atlet ke Tingkat Nasional
Tekan Angka Kecelakaan Lalu lintas, Ini Langkah Cerdas Sat Lantas Polres Nagekeo
Komisi II DPRD Apresiasi Kerja PDAM Ngada
Berita ini 20 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 14 Februari 2025 - 13:23 WITA

Sri Mulyani Pastikan Belanja Pegawai dan Bansos Tak Kena Efisiensi

Jumat, 14 Februari 2025 - 12:01 WITA

Dugaan Pelecehan di RSUD Ende Naik Tahap Penyidikan, PH Apresiasi Kerja Penyidik

Kamis, 13 Februari 2025 - 19:18 WITA

Romo Laurens Teon Ubah Lahan Bebatuan Jadi Pusat Pengembangan Hortikultura

Kamis, 13 Februari 2025 - 15:42 WITA

Ada Puskesmas di Ende Tak Punya Dokter, Dewan Minta Pemimpin Baru Benahi Manajemen

Kamis, 13 Februari 2025 - 10:33 WITA

Masyarakat Diimbau Tidak Beraktivitas dalam Radius Bahaya, Gunung Lewotobi Laki-laki Naik Level Awas

Berita Terbaru

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati memberikan pemaparan saat Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Kejaksaan 2025 di Hotel Sultan, Jakarta, Selasa (14/1/2025).(ANTARA FOTO/MUHAMMAD RAMDAN)

Nusa Bunga

Sri Mulyani Pastikan Belanja Pegawai dan Bansos Tak Kena Efisiensi

Jumat, 14 Feb 2025 - 13:23 WITA