ENDE, FLORESPOS.net – Ratusan kepala sekolah dan guru serta operator sekolah dari tingkat sekolah dasar dan sekolah menengah di Kabupaten Ende, Provinsi Nusa Tenggara Timur mengikuti kegiatan Google For Education di Graha Ristela Ende, Senin (25/9/2023).
Kegiatan tersebut diperuntukkan kepada sekolah penerima bantuan mading interaktif yang diselenggarakan oleh Gamma Persada, Google Indonesia dan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (PK) Kabupaten Ende.
Kegiatan ini bertemakan ” Bergerak dengan hati membangun Ende menuju Smart Digital City, Ende pintar, Ende juara dan Ende berbudaya”.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Bupati Ende, Djafar Achmad dan pimpinan OPD terkait. Pada kegiatan ini Gamma Persada juga membacakan dan memberikan penghargaan kepada dua puluh sekolah favorit pada program ini. Dua puluh sekolah itu diantaranya sepuluh Sekolah Dasar (SD) dan sepuluh Sekolah Menengah Pertama (SMP).
Perwakilan dari Gamma Persada, Ega Velita mengatakan kegiatan ini diikuti oleh sekolah penerima program mading interaktif dari Dinas PK Ende. Gamma Persada memfasilitasi kegiatan ini dengan tujuan membangun Ende menjadi Smart Digital City.
Bupati Ende, Djafar Achmad mengatakan kegiatan pelatihan ini diharapkan menjadi momen yang tepat dan berahmat bagi peserta guna membangun komitmen bersama mengembalikan kejayaan pendidikan Ende sebagai kota pelajar.
“Kegiatan pelatihan kepala sekolah diharapkan menjadi langkah yang tepat dan bijak terutama menjawab berbagai harapan kita bersama di sektor pendidikan,” katanya.
Bupati Ende juga berharap program mading interaktif atau papan digital interaktif tersebut mempermudah proses belajar mengajar terutama membangun interaktif yang lebih menyenangkan antara tenaga pendidik dan peserta didik.
“Saya sangat yakin apabila ini sudah berjalan efektif maka mutu pendidikan kita akan semakin dan lebih baik kedepannya,” katanya.
Kepala Dinas P dan K Ende, Mensi Tiwe mengatakan bahwa sejak tahun 2020 pemerintah Kabupaten Ende telah melakukan pengadaan perangkat teknologi informasi dan media pendidikan berupa laptop dan Chrome book sejak beberapa tahun lalu.*
Penulis: Willy Aran/Editor: Anton Harus