Ratusan Kepala Sekolah dan Guru di Ende Ikut Kegiatan Google For Education

- Jurnalis

Senin, 25 September 2023 - 15:31 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gamma Persada dan Google For Education

Gamma Persada dan Google For Education

ENDE, FLORESPOS.net – Ratusan kepala sekolah dan guru serta operator sekolah dari tingkat sekolah dasar dan sekolah menengah di Kabupaten Ende, Provinsi Nusa Tenggara Timur mengikuti kegiatan Google For Education di Graha Ristela Ende, Senin (25/9/2023).

Kegiatan tersebut diperuntukkan kepada sekolah penerima bantuan mading interaktif yang diselenggarakan oleh Gamma Persada, Google Indonesia dan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (PK) Kabupaten Ende.

Kegiatan ini bertemakan ” Bergerak dengan hati membangun Ende menuju Smart Digital City, Ende pintar, Ende juara dan Ende berbudaya”.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Bupati Ende, Djafar Achmad dan pimpinan OPD terkait. Pada kegiatan ini Gamma Persada juga membacakan dan memberikan penghargaan kepada dua puluh sekolah favorit pada program ini. Dua puluh sekolah itu diantaranya sepuluh Sekolah Dasar (SD) dan sepuluh Sekolah Menengah Pertama (SMP).

Baca Juga :  Pegawai Koperasi Harian Dapat Mobil dari BRI Ende, Mengaku Kaget Saat Dapat Informasi

Perwakilan dari Gamma Persada, Ega Velita mengatakan kegiatan ini diikuti oleh sekolah penerima program mading interaktif dari Dinas PK Ende. Gamma Persada memfasilitasi kegiatan ini dengan tujuan membangun Ende menjadi Smart Digital City.

Bupati Ende, Djafar Achmad mengatakan kegiatan pelatihan ini diharapkan menjadi momen yang tepat dan berahmat bagi peserta guna membangun komitmen bersama mengembalikan kejayaan pendidikan Ende sebagai kota pelajar.

“Kegiatan pelatihan kepala sekolah diharapkan menjadi langkah yang tepat dan bijak terutama menjawab berbagai harapan kita bersama di sektor pendidikan,” katanya.

Baca Juga :  FLC: Pengembangan Pertanian Regeneratif dan Permaculture Dukung Pariwisata Berkelanjutan

Bupati Ende juga berharap program mading interaktif atau papan digital interaktif tersebut mempermudah proses belajar mengajar terutama membangun interaktif yang lebih menyenangkan antara tenaga pendidik dan peserta didik.

“Saya sangat yakin apabila ini sudah berjalan efektif maka mutu pendidikan kita akan semakin dan lebih baik kedepannya,” katanya.

Kepala Dinas P dan K Ende, Mensi Tiwe mengatakan bahwa sejak tahun 2020 pemerintah Kabupaten Ende telah melakukan pengadaan perangkat teknologi informasi dan media pendidikan berupa laptop dan  Chrome book sejak beberapa tahun lalu.*

Penulis: Willy Aran/Editor: Anton Harus

Berita Terkait

Sri Mulyani Pastikan Belanja Pegawai dan Bansos Tak Kena Efisiensi
Dugaan Pelecehan di RSUD Ende Naik Tahap Penyidikan, PH Apresiasi Kerja Penyidik
Romo Laurens Teon Ubah Lahan Bebatuan Jadi Pusat Pengembangan Hortikultura
Ada Puskesmas di Ende Tak Punya Dokter, Dewan Minta Pemimpin Baru Benahi Manajemen
Masyarakat Diimbau Tidak Beraktivitas dalam Radius Bahaya, Gunung Lewotobi Laki-laki Naik Level Awas
Badan Pengurus Akuatik Ende Komitmen Lahirkan Atlet ke Tingkat Nasional
Tekan Angka Kecelakaan Lalu lintas, Ini Langkah Cerdas Sat Lantas Polres Nagekeo
Komisi II DPRD Apresiasi Kerja PDAM Ngada
Berita ini 11 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 14 Februari 2025 - 13:23 WITA

Sri Mulyani Pastikan Belanja Pegawai dan Bansos Tak Kena Efisiensi

Jumat, 14 Februari 2025 - 12:01 WITA

Dugaan Pelecehan di RSUD Ende Naik Tahap Penyidikan, PH Apresiasi Kerja Penyidik

Kamis, 13 Februari 2025 - 19:18 WITA

Romo Laurens Teon Ubah Lahan Bebatuan Jadi Pusat Pengembangan Hortikultura

Kamis, 13 Februari 2025 - 15:42 WITA

Ada Puskesmas di Ende Tak Punya Dokter, Dewan Minta Pemimpin Baru Benahi Manajemen

Kamis, 13 Februari 2025 - 10:33 WITA

Masyarakat Diimbau Tidak Beraktivitas dalam Radius Bahaya, Gunung Lewotobi Laki-laki Naik Level Awas

Berita Terbaru

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati memberikan pemaparan saat Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Kejaksaan 2025 di Hotel Sultan, Jakarta, Selasa (14/1/2025).(ANTARA FOTO/MUHAMMAD RAMDAN)

Nusa Bunga

Sri Mulyani Pastikan Belanja Pegawai dan Bansos Tak Kena Efisiensi

Jumat, 14 Feb 2025 - 13:23 WITA